Monday

I live in rain

Hari itu hari sabtu. Diawali dengan pagi yang cerah, kujalani hariku seperti biasanya. Kesekolah dengan barang-barang bawaan yang udah kayak ibu-ibu abis belanja dan borong dari pasar -_- Disebelah kanan megang kantong plastik yang gedenya bukan main karna isinya banyak banget. Di sisi lain, leher kram karna sepanjang jalan, dagu nahan replika pagoda biar ga jatoh -_- bener-bener penderitaan di pagi hari -_-
Lucky me, pas nyampe di sekolah ketemu tomi(nama samaran ele) She is my partner my friend my umiii my couple(?) Orang nya baik, ga pelit, lelet -_- tapi sabar banget(dilarang ngefly) Dan sehabis turun dari motor, tanpa pikir panjang tomi langsung bantu bawain barang-barang. Baik banget? ah engga juga, soalnya itu barang-barang buat tugas kelompok kami dan tomi adalah salah satu anggotanya, makanya dibantuin. *Ups ^_^

Bel "anak sekolah" dari chrisye sudah terdengar dan bahkan bel semakin terdengar samar-samar, menandakan pengajian akan dimulai. Dengan langkah yang cepat tapi tidak pasti, aku dan tomi berlari tergopoh-gopoh menuju ruang kelas dengan membawa barang-barang yang menyebalkan itu.
Sesampainya dikelas, pengajian dimulai. Dengan nafas yang masih belum stabil alias 'menges', aku dan tomi duduk, membuka Qur'an lalu mengaji.

Pelajaran pertama dimulai. Belajar biologi bersama bu jam seperti biasanya dan blablablablablablablablabla.
Seharian cuma belajar biologi karena dengan 'berat hati' harus meninggalkan pelajaran karna anak kir, dimensi, dan teater dijadikan peserta seminar atau semacamnya dari fiksi mini palembang. Cukup menyenangkan, dapet sertifikat dan ilmu mengenai sastra.

Setelah seminar(atau semacamnya) langsung kembali ke wirausaha tourguide. As usual, melanjutkan tugas pagoda yang tak kunjung selesai selama hampir 1 bulan -___-
Setelah 2 jam berlalu, bel 'anak sekolah' sudah mulai terdengar kembali. Rasa senang, letih, lesu, malas, jengkel, on-fire, semua campur aduk seperti gado-gado =_=

Dengan langkah yang seperti anak bebek, aku langsung menuju ruang tempat magangnya anak PeKaeS.
Kegiatan rutin di PeKaeS yang biasa dilaksanakan terkoordinir dengan cukup baik saat itu, meski penat menyelimuti -_-
Pukul 15.30, kegiatan berakhir.
Karna hari itu hujan, aku bersama saudara-saudari PeKaeS, menunggu di pos satpam *haha B)

Dan... jengjeng si dia datang haha. Dia adalah seseorang sejenis manusia yang memiliki mata sipit yang menyebalkan dan menjengkelkan sedunia =)) Tapi anehnya... justru dia yang membuat hariku lebih berwarna (warna hitam) wkwkwk :p
Dengan suara yang serak-serak cempreng, dia mengajakku untuk segera pulang. eaaaaaaaaaaaaaaaa. Karna baru pulang dari lomba dan langsung menuju sekolah, jadi si dia tidak membawa si embem bilu alias motornya  -_-

Timbul pertanyaan "jadi pulang naek apa?" --"""

Yah, tidak ada pilihan lain, daripada harus minjem motor orang lain hanya untuk mengantarku pulang, jadi dia memutuskan untuk jalan saja. Tanpa pikir panjang, aku langsung memulai langkahku. Hujan yang cukup deras mengguyuri tubuhku :| Sepanjang jalan, aku disibukkan dengan pikiranku sendiri. Entah apa yang kurasa saat itu, entah apa yang merasukiku hingga aku mau jalan dan rela hujan-hujanan bersamanya e to the a, ea  ~_~

Hujan sepertinya sangat senang melihat kami kebasahan *haha. Semakin jauh kami melangkah, semakin deras pula hujan itu turun -_-
Kami tak banyak bicara sepanjang jalan, yang aku ingat hanya aku yang rewel dengan bajuku yang basah, tentang uang *pada saat dia bertanya layaknya orang nodong zzzzz* dan pada saat ia memintaku untuk memakai jaketnya. whatever
Akhirnya kami tiba dipuncak tujuan (?) Setelah jadi bahan tontonan orang di sepanjang jalan, kami pulang ke arah yang berlawanan menuju rumah masing-masing. Senyumnya seolah melambangkan salam perpisahan sebelum pulang hehehe :p Perasaan malu baru terasa saat itu haha. Dan akhirnya, aku sampai di rumah dipenuhi dengan perasaan yang abstrak -_-





Yeah, I live in rain :)

Wednesday

Ketika Wanita Menangis



Ketika wanita menangis,
itu bukan berarti dia sedang mengeluarkan senjata terampuhnya,
melainkan justru berarti dia sedang mengeluarkan senjata terakhirnya

Ketika wanita menangis,
itu bukan berarti dia tidak berusaha menahannya,
melainkan karena pertahanannya sudah tak mampu lagi membendung air matanya.

Ketika wanita menangis,
itu bukan karena dia ingin terlihat lemah,
melainkan karena dia sudah tidak sanggup berpura-pura kuat.

Mengapa wanita menangis?
Karena wanita juga seorang manusia yang memiliki perasaan
Wanita tidak pernah menuntut banyak kecuali pengertian.

Kadang wanita terlihat manja, banyak maunya, atau mungkin di mata pria, wanita hanyalah makhluk yang menyusahkan.
Tapi ketahuilah, wanita masih tetap berdiri tegar meski pria telah menghantamnya dengan banyak rasa sakit yang mendera.
Wanita masih tetap seperti orang yang sama ketika pria berusaha pergi dan menghindar lantas datang kembali membawa asa.

Meski wanita terlihat tidak peduli,
meski wanita terlihat mengacuhkan,
tapi percayalah jauh dilubuk hatinya,
wanita punya sejuta doa untuk pria.

Karena, kita ditakdirkan untuk berpasangan, tidak untuk menjalani kesendirian.
Wanita memang selalu tampak berlebihan dalam mengeksplorasi perasaannya, itulah mengapa anak selalu terlahir dari rahim kamu wanita.
Karena Tuhan ciptakan ruang luas di bawah hati wanita untuk tempat bernaungnya hasil-hasil cinta kita.
Karena ya,lagi-lagi wanita, dimana Tuhan menakdirkan wanita sebagai makhluk yang akan selalu terlihat lemah diluar tapi sesungguhnya wanita itu kuat.





Dedicated to : pria-pria yang sering menyakiti perasaan wanita :)

Tuesday

Kisah Sang Merpati dan Mawar Putih

Heyho bloggers!

hari ini mau bagi-bagi cerita nih. cerita ini lumayan umum dan sering dikenal, jadi kayaknya ga asing lagi di publik. hehehe
langsung aja, check it out!

kisah ini tentang "seekor merpati dan mawar putih"

Suatu hari, seekor merpati jatuh cinta dengan mawar putih yang sangat cantik dan indah. Merpati pun berusaha mengungkapkan perasaannya dengan mawar putih, meskipun ia tahu bahwa mawar putih tidak akan membalas cintanya.
Sang merpati berkata "Wahai dikau mawar putih yang cantik nan jelita. Dirimu elok nan indah. Rupamu cantik nan rupawan. Baumu harum nan semerbak. Aku, sangat mencintaimu dengan segenap jiwaku. Maukah kau membalas cintaku?"
Lalu mawar itu membalas "Aku tidak mungkin mencintaimu"
Namun sang merpati tak pernah menyerah, setiap hari ia terus menemui mawar putih.
Akhirnya mawar putih berkata "Baiklah. Aku akan membalas cintamu jika kau dapat merubahku menjadi mawar merah"
Burung pun tersenyum dan berkata "Terima Kasih. Aku sangat mencintaimu lebih dari yang kau tahu"
Lalu sang merpati memotong sayapnya dan membiarkan darahnya mengaliri kelopak mawar putih dan kelopak mawar yang berwarna putih itu seketika berubah menjadi mawar merah.
Akhirnya mawar putih menyadari betapa tulus cinta merpati kepadanya, namun semua sudah terlambat. Sang merpati telah mengorbankan segenap darahnya hanya untuk sang mawar.

- THE END -

Jadi,
pelajaran apa yang bisa kita petik dari secarik cerpen di atas?
Maknanya yaitu,
Hargai siapapun yang mencintaimu sebelum mereka pergi jauh darimu,
tak jarang kita menyia-nyiakan dan tidak menyadari betapa tulus seseorang itu menyayangi dan mencintai kita bahkan mereka rela berkorban untuk kita.
So guys, do the best for someone who love us as long as they're still beside us and there for us ^_^

Sunday

All about DORAEMON

Yap!
doraemon!
robot unyu satu ini bakal dibahas di posting ini. yuk mareee~






DORAEMON adalah seekor robot kucing pencinta Dorayaki yang ditemukan oleh Profesor Nobi Nobita yang berumur 47 tahun, untuk dikirim ke masa Nobita yang masih duduk di bangku SD.

Kehidupan awal Doraemon tidak begitu baik. Ia adalah sebuah robot gagal yang dilelang kepada sebuah keluarga miskin yang terlilit utang, yang tak lain adalah keluarga keturunan Nobi Nobita. Doraemon pernah menjalani masa-masa berat: Ia hanya menjadi penjaga bayi setelah gagal melewati ujian di akademi robot, kedua telinganya hancur setelah digigit robot tikus, catnya luntur akibat ulahnya sendiri, dan masih banyak kisah sedih yang ia lalui di tahun pertama kelahirannya. Sampai suatu ketika, keluarganya mengirimkan ia kembali ke masa lalu, kira-kira 250 tahun yang lalu, zaman dimana Nobita Nobi, leluhur keluarga ini, masih hidup di Tokyo.

Robot kucing berwarna biru dari abad ke-22 yang dikirim ke abad ke-20 untuk menolong Nobita. Lahir pada 3 September 2112[1]. Tinggi badannya 129,3 cm dan berbobot 129,3 kg. Makanan kesukaannya adalah dorayaki. Doraemon sangat menyayangi dan setia kepada Nobita. Seringkali ia menolong Nobita walaupun ia sendiri dalam kesusahan.

Sebenarnya, Doraemon adalah sebuah robot kucing yang diciptakan oleh Nobita sendiri, dan setelah sekian lama doraemon berpindah - pindah sejak pertama kali diciptakan, doraemon diperbaharui dan tubuhnya dicat baru sehingga berwarna kuning yang dirancang untuk keperluan rumah tangga keluarga kaya. Sayangnya, sebuah kesalahan terjadi ketika ia menjalani proses produksi. Tak seperti robot kucing lainnya, ia gagal melewati tes sehingga ia dilelang ke keluarga kelas bawah, yang tak lain adalah keluarga keturunan Nobi Nobita. Doraemon tetap menjadi sebuah robot kucing berwarna kuning hingga suatu hari, ketika ia sedang mengurus bayi keluarga tersebut,sebuah robot tikus menggigit telinganya sampai hancur, sehingga terpaksa diamputasi. Doraemon menangis dan terus menangis, ia mencoba untuk mengembalikan telinganya kembali dengan cairan penumbuh, tetapi ia mengambil cairan yang salah dan akhirnya melunturkan cat ditubuhnya yang semula kuning menjadi warna dasarnya, biru. Ia pun berubah menjadi seperti sekarang ini: sebuah robot kucing berwarna biru, tanpa telinga. Sampai sekarang pun Doraemon menjadi benci dan takut terhadap tikus.

Sebenarnya Doraemon sendiri adalah robot canggih yang diciptakan sendiri oleh Nobita. Doraemon diciptakan saat Nobita sudah berumur sekitar separuh baya. Dan sebenarnya doraemon sudah berada dikeluarga nobita sejak awalnya ia diciptakan. Meskipun gagal dalam proses tes, Doraemon tetap menjadi sebuah robot canggih yang memiliki alat-alat ajaib yang mampu memecahkan semua masalah. Ia juga pengertian dan memiliki rasa kasih sayang; ketika Nobita menangis dan merengek kepadanya, Doraemon dengan senang hati mendengarkan semua keluhan dan membantunya. Doraemon juga mampu memahami perasaan manusia, baik itu sedih, takut, marah, gembira, simpati, dan lainnya. Ia mempelajarinya, dan bertindak sesuai apa yang ia pelajari; ia dapat berteriak kegirangan, meloncat ketakutan, dan mengangis haru. Namun, ia juga bertindak sangat emosional, apalagi ia memiliki sifat tempramental yang cukup buruk ketika sedang bertengkar dengan Nobita. Ia juga memiliki "senjata rahasia" yang bisa digunakan dalam keadaan terdesak, yaitu kepalanya yang lebih keras daripada batu sekalipun. Singkatnya, ia menjadi sebuah robot yang memiliki perasaan seperti manusia.

Tubuh Doraemon sangat sensitif, ia tak dapat beraktivitas dengan normal jika ia kehilangan suku cadangnya; walaupun hanya sebuah mur. Ia memiliki seorang adik bernama Dorami yang siap menggantikan tugasnya menjaga Nobita ketika ia menjalani servis rutin di masa depan.


thats all about doraemon.
hmmm dan alhasil, sampe sekarang masih suka berandai-andai punya doraemon -_-
haha :D

Saturday

7 Rumah Termewah Selebritis Amerika Serikat

Selebriti tidak lepas dari kehidupan glamor dan uang yang berlimpah. Uang yang mengalir bak tsunami membuat para selebritis dengan mudah mewujudkan impiannya dalam hal materi. Salah satu materi yang prestisius adalah rumah. Rumah yang megah, mewah serta interior yang menakjubkan akan memberikan kebanggaan tersendiri. Berikut ini 7 Rumah Termewah Selebritis Amerika Serikat :

Joel Horowitz

Rumah Termewah Selebriti Amerika | Joe Horowitz house

Rumah Joel Horowitz terletak pesisi Danau Tahoe. Rumah seluas 20.000 meter persegi. Rumah mewah selebriti amerika ini memiliki sebuah atrium dan bioskop yang memiliki 19 . Memiliki 19 Kamar tidur mewah. Lahan sekitar rumah Joel Horowitz juga memiliki danau buatan dan sebuah lapangan golf.

Operah Winfrey
Rumah Termewah Selebriti Amerika | Operah Winfrey house

Rumah seluas 23.000 meter persegi yang sangat mewah ini berdiri diatas lahan pribadi seluas 42 hektar. Memiliki 6 Kamar tidur Utama, 16 Kamar Mandi, 10 Perapian dan sebuah Bioskop pribadi.

Kurt Russell
Rumah Termewah Selebriti Amerika | Kurt Russell house

Memiliki 5 kamar tidur dan 11 perapian, fitness center, bioskop pribadi, rumah ini dibeli tahun 2002 oleh Kurt seharga US $1,875,000


Tony Hawk
Rumah Termewah Selebriti Amerika | Tony Hawk house

Skater profesional yang kaya berkat atraksinya dan licensi nama di games PS TonyHawk Pro Skater ini memiliki rumah di di Carlsbad, California seluas 5000 meter persegi serta taman untuk bermain skateboard pribadi seluas 4000 meter persegi dilengkapi kolam renang dan lapangan basket.

Brat Pitt
Rumah Termewah Selebriti Amerika | Brat Pitt house


Rumah yang dibeli Brat Pitt seharga 3,5 Juta Dollar tahun 2007 ini terletak di Louisiana. Memiliki Lift didalam rumah, tangga spiral dan halaman yang sangat luas.

William Zysblat
Rumah Termewah Selebriti Amerika | William Zysblat house

Rumah Modern yang terletak di Quogue, New York ini memiliki lahan 2,5 hektar dan hanya berjarak beberapa meter dari laut. Memiliki kolam renang yang bisa di panaskan, lapangan tenis, dan guest house.

Jerry Seinfeld
Rumah Termewah Selebriti Amerika | Jerry Seinfeld house

Komidian ternama Amerika ini membeli rumah di daerah East Hampton, New York seharga US $ 32 juta pada tahun 2000. Berlahankan 14 Hektar, rumah mewah Jerry Seinfeld ini terbagi menjadi 3 bangunan yang totalnya memiliki 24 kamar tidur, 13 perapian, gym center, kolam renang indoor dan outdoor, lapangan tenis, bowling center, ruang musik dan sebuah gudang anggur. Benar-benar sebuah Rumah Termewah Selebriti Amerika
Tiny Finger Point Hand With Heart